Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Sienta Bandung, Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Anda Tahu

Toyota Sienta - Blog Mas Hendra

Sienta merupakan salah satu mobil MPV buatan Toyota. Mobil MPV merupakan jenis mobil yang paling diminati di Indonesia. Jika Anda mencari mobil MPV dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan mobil MPV lainnya, Toyota Sienta dapat dijadikan pilihan. Harga Sienta Bandung memang lebih terjangkau, tapi fitur yang dimiliki tidak kalah dengan mobil MPV lainnya. Selain itu, mobil ini juga memiliki desain yang mewah dan sporty. Jika tertarik membeli Toyota Sienta, simak kelebihan dan kekurangannya berikut ini.


Kelebihan Toyota Sienta

1. Desain yang atraktif dan modern
Kelebihan dari Toyota Sienta adalah memiliki desain eksterior yang modern dan futuristik. Mobil ini tampak modern dengan adanya headlamp LED dengan leveling. Selain itu, foglamp yang berkombinasi dengan bumper depan dan grill depan juga memberikan kesan mewah dan modern. Mobil ini tampak semakin mewah dengan adanya sliding doors berteknologi dual power. Dengan kemewahan eksterior yang ditampilkan, harga Sienta Bandung masih terjangkau untuk dimiliki.

2. Memiliki berbagai tipe dan transmisi
Toyota Sienta hadir dalam 8 tipe, yaitu E, G, V, Q dan new Q, di mana masing-masing tipe menawarkan 2 varian, yaitu manual dan otomatis CVT. Hal ini tentunya akan mempermudah konsumen dalam memilih tipe mobil yang sesuai kebutuhan budget. Setiap tipe mobil memiliki fitur yang berbeda-beda, tentunya harga Sienta Bandung setiap tipe juga berbeda. Pilihlah tipe mobil Sienta yang sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda.

3. Kabin luas dengan jok modern
Sebagai mobil MPV, Toyota Sienta memiliki bagasi yang luas. Mobil ini mampu menampung 7 orang penumpang. Keunggulan dari Toyota Sienta adalah kabin penumpang dan pengemudi memiliki banyak ruang simpan dan laci penyimpanan. Selain itu, mobil ini juga memiliki bagasi yang cukup luas. Anda bisa memperluas bagasi dengan melipat jok mobil paling belakang. Jok penumpang paling belakang telah dilengkapi fitur dive-in, sehingga dapat dilipat dan dimasukkan ke dalam kursi penumpang kedua.

4. Performa andal dan irit bahan bakar
Meskipun harga Sienta Bandung lebih terjangkau dibandingkan harga MPV lainnya, tetapi mobil ini tetap memiliki mesin dengan performa yang andal. Toyota Sienta dilengkapi mesin 2NR-FE In-Line 4 Cyl, 16 Valve, DOHC, Dual VVT-I dengan kapasitas 1496 cc. Mobil ini mampu menghasilkan performa yang maksimal, sehingga lebih efisien dan irit bahan bakar. Tidak heran jika Toyota Sienta memiliki banyak peminat.

5. Dilengkapi berbagai fitur canggih
Toyota Sienta dilengkapi berbagai fitur yang menunjang kenyamanan dan keamanan. Agar aman digunakan, mobil ini dilengkapi berbagai fitur seperti dual air bags, pre-collision system (PCS), Lane Departure Alert (LDA) dan Automatic High Beam (AHB). Selain itu, mobil ini juga dilengkapi berbagai fitur hiburan, seperti head unit dengan touch screen 4.2 inchi.

Kekurangan Toyota Sienta

Salah satu kekurangan dari Toyota Sienta adalah segmentasi pasar yang kurang jelas. Toyota Sienta merupakan jenis MPV dengan harga yang hampir sama dengan mobil APV. Hal ini tentunya membuat konsumen bingung. Selain itu, karena harga Sienta Bandung yang lebih terjangkau, head unit belum dilengkapi GPS.

Meskipun memiliki beberapa kekurangan, Toyota Sienta memiliki banyak kelebihan yang membuatnya tetap lain untuk dibeli. Selain itu harga Sienta Bandung juga relatif terjangkau. Jika ingin membeli Toyota Sienta, segera kunjungi auto2000.co.id. Ada banyak kemudahan yang ditawarkan saat membeli Toyota Sienta di auto2000.co.id, seperti kemudahan pembayaran, auto2000.co.id menawarkan layanan one stop shopping dan telah bekerja sama dengan berbagai value chain.

Jangan lupa baca artikel ini : Cara Merawat Velg Mobil Supaya Lebih Tahan Lama

Semoga bermanfaat.

8 komentar untuk "Harga Sienta Bandung, Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Anda Tahu"

  1. Wah memang bagus banget nih ya Kak mobil yang satu ini. Banyak juga kelebihannya

    BalasHapus
  2. apakah bakal sesukses avansa nantinya kita tunggu saja

    BalasHapus
  3. sienta emang mobil keren dan juga bagus ya kang.. cinta2 saya nih pengen ganti sienta hehehehe

    BalasHapus
  4. @Anisa AE : Belilah satu Mba Anisa

    BalasHapus
  5. @Abd Kadir Rusi : Oke, saya tungguin Kang

    BalasHapus
  6. @Vika Hamidah : aaamiiin, kalo udah beli, ajak saya jalan-jalan yak

    BalasHapus
  7. Kelebihannya banyak ya kang, bikin mupeng, kapan atuh saya bisa kebeli Toyota Sienta yang super keren ini?

    BalasHapus
  8. @Maman : Semoga secepatnya Kang, aaamiiin...

    BalasHapus