Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Tips Mendidik Anak dengan Baik Sejak Usia Dini

Bagaimana Tips Mendidik Anak dengan Baik dan Tepat

Tips parenting kali ini, Blogmashendra.com ingin membagikan artikel mengenai tips mendidik anak dengan baik dan tepat. Mendidik dan mengajarkan anak memang perlu dibarengi dengan ilmu
parenting yang tepat, agar orang tua tidak menanamkan ajaran yang keliru terhadap anak. Dengan demikian proses perkembangan anak dapat berjalan dengan lancar dan baik.

Tips Mendidik Anak dengan Baik 

Apa yang kita ajarkan kepada anak, akan diingat terus di dalam memori mereka hingga tumbuh dewasa. Maka dari itu, sejak usia dini, anak perlu diajarkan hal-hal yang baik saja dan berusaha menjauhi hal-hal yang tidak baik bagi anak Anda. Berikut adalah 5 tips mendidik anak yang baik.

Mulai Sejak Usia Dini, Anak-anak Wajib Dididik dengan Baik

1. Tunjukkan contoh yang baik

Anak-anak sangat mudah meniru kebiasaan yang ada di sekitarnya. Mereka akan menyimpannya di dalam memori mereka. Maka dari itu, sangat penting bagi para orang tua untuk selalu memberikan contoh sikap, perbuatan maupun hal-hal yang baik terhadap anak.

Memang sih tidak ada orang tua yang sempurna, tapi tidak ada salahnya kan jika orang tua berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan contoh yang baik pada anak di kehidupan sehari-hari. Jika anak Anda ingin berkata dengan lembut, maka orang tua juga harus bertutur kata yang lembut.

2. Tunjukkan kasih sayang

Banyak cara bisa dilakukan untuk menunjukkan rasa kasih sayang terhadap anak. Orang tua bisa memulainya dari hal-hal yang sederhana, di antaranya memeluknya jika anak sedang bersedih, selalu tersenyum terhadap anak hingga rutin mengucapkan rasa sayang secara langsung.

Anak-anak membutuhkan rasa kasih sayang dari setiap orang tuanya, agar hatinya menjadi lembut. Berikan kasih sayang yang cukup, tidak berlebihan (lebay) tapi juga jangan ala kadarnya saja. Kasih sayang juga perlu ditunjukkan terhadap anak setiap hari sejak usia dini.

3. Bermain bersama anak

Anak-anak sangat gemar bermain. Mereka akan selalu penasaran untuk mengeksplor hal-hal baru di sekelilingnya. Luangkan waktu sejenak untuk menemani mereka bermain. Sembari bermain, orang tua bisa mengajarkan banyak hal terhadap anak, misalnya mengajarkan berhitung, mengenalkan huruf atau mengenalkan nama-nama hewan.

Melalui aktivitas bermain, anak-anak akan menemukan hal-hal baru yang mungkin saja belum mereka dapatkan sebelumnya. Kreativitas anak juga akan terbentuk sejak dini. Namun orang tua perlu memberikan mainan yang sesuai dengan usianya.

4. Menjadi pendengar yang baik

Tips mendidik anak selanjutnya adalah orang tua perlu membangun kebiasaan yang baik untuk mendengarkan keluh kesah anak. Berikan solusi yang tepat dan bijak terhadap permasalahan yang sedang mereka hadapi. Mungkin saja anak-anak sedang punya masalah dengan temannya atau hal lainnya.

Orang tua yang rajin mendengarkan keluhan atau curhatan anak, mereka akan merasa sangat dihargai sekaligus meningkatkan rasa percaya diri anak. Anak-anak jadi lebih berani untuk mengemukakan pendapatnya dan memiliki banyak pengalaman untuk menyelesaikan masalah yang dihadapinya.

5. Memberikan pujian

Orang tua juga perlu memberikan pujian kepada anak secukupnya saja, ketika anak melakukan sesuatu hal yang baik atau positif. Pujian yang diberikan mampu membangun rasa percaya diri anak sejak dini. Anak-anak akan merasa bahwa mereka memiliki kemampuan untuk melakukan sesuatu hal yang baik.

Namun jika anak-anak melakukan sesuatu yang tidak baik, jangan buru-buru menghukumnya atau mencelanya. Hal ini justru akan menghilangkan rasa percaya diri anak. Yang sebaiknya dilakukan orang tua adalah segera menasihati anak dengan bijak. 

Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Anak

Selain mendidik anak dengan baik dan benar, para orang tua juga perlu memperhatikan kebutuhan nutrisi bagi anak dengan tepat. Langkah ini penting dilakukan agar pertumbuhan anak menjadi lebih maksimal. Gizi memiliki peranan yang sangat penting untuk proses tumbuh kembang anak.

Jika kebutuhan nutrisi anak tidak diperhatikan, akan mengakibatkan terjadinya gangguan pertumbuhan dan perkembangan yang akan terus berlanjut hingga usia dewasa. Maka dari itu, orang tua harus memenuhi kebutuhan nutrisinya sejak dini. Berikut langkah-langkah yang bisa diterapkan :

  • Membiasakan anak sarapan sejak dini untuk menjaga dan memelihara ketahanan fisik serta meningkatkan fokus.
  • Mengajarkan anak untuk makan menu sehat, seperti mengonsumsi beragam sayuran, buahan, sereal, ikan, susu, ayam, daging sapi dan yogurt secara konsisten.
  • Sesuaikan porsi makan anak dengan usianya agar terpenuhi kebutuhan nutrisi yang lebih efektif.
  • Mengenalkan camilan sehat pada anak, misalnya potongan buah apel, yogurt, sandwich isi tuna dan sebaiknya hindari terlalu banyak mengonsumsi permen dan coklat.

Untuk mendukung tumbuh kembang anak, orang tua perlu memberikan nutrisi yang lengkap dan seimbang agar pertumbuhan dan perkembangan anak bisa maksimal. Sebagai pelengkap kebutuhan nutrisi si kecil, orang tua bisa memberikan anak-anak susu Dancow Nutritods.

Penuhi Kebutuhan Nutrisi Anak Sejak Usia Dini

Dancow Nutritods sangat baik untuk membantu meningkatkan imunitas si kecil, karena dilengkapi dengan Vitamin C, Vitamin D, tinggi zat besi, mengandung minyak ikan, lactobacillus rhamnosus dan 0 gram sukrosa. 

2 komentar untuk "5 Tips Mendidik Anak dengan Baik Sejak Usia Dini"

  1. Bener banget daya pemahaman dan ingat anak masih rentan hal kecil yang kita lakukan bisa jadi akan membuat dia mengingat dan melakukannya di masa depan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yes exactly, mirip seperti memory card, mudah menyimpan apa yang diingatnya. Mirip seperti mesin fotocopy, mudah meniru apa yang dilihatnya.

      Hapus