Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian dan Fungsi Foot Switch (Saklar Kaki/Injak)

Pengertian dan Fungsi Foot Switch

Informasi dari dunia teknologi seolah tidak ada habisnya. Apalagi perkembangan teknologi tumbuh begitu pesat dan selalu memunculkan inovasi-inovasi baru. Di kesempatan kali ini, Blogmashendra ingin mengulas mengenai apa itu foot switch serta fungsinya di dalam kehidupan sehari-hari. Namun sebelum membahas lebih jauh, mari kita mengenal terlebih dulu pengertian dari saklar itu sendiri, sehingga Anda memiliki gambaran yang lebih jelas mengenai foot switch.

Tanpa disadari, kita pasti sering menggunakan saklar setiap harinya, baik itu di rumah, kantor maupun di tempat lainnya. Kita sering menggunakannya, namun mungkin hanya sebagian kecil saja yang benar-benar memahami fungsi dari saklar tersebut. 

Pengertian Saklar

Saklar atau lebih tepatnya saklar listrik merupakan sebuah komponen atau perangkat yang digunakan untuk memutuskan atau menghubungkan aliran listrik. Saklar atau dalam bahasa Inggris disebut switch adalah salah satu komponen listrik yang paling sering kita gunakan setiap hari, karena hampir semua peralatan listrik atau elektronik menggunakan saklar, misalnya lampu, televisi, speaker aktif dan lain sebagainya.

Untuk lebih mempermudah Anda dalam memahami pengertian saklar, berikut adalah contoh penggunaan listrik di peralatan listrik maupun elektronik :

Tombol ON/OFF dan tombol pilihan kecepatan pada kipas angin

Tombol ON/OFF pada laptop atau komputer

Tombol ON/OFF dan volume UP/Down pada ponsel

Tombol saklar dinding untuk menghidupkan dan mematikan lampu

Tombol ON/OFF pada televisi

Tombol ON/OFF pada speaker aktif atau perangkat audio lainnya

Dan masih banyak lagi perangkat listrik lainnya.

Jenis Saklar Berdasarkan Pengoperasiannya

Jenis saklar yang kita temui di pasaran cukup beragam, tergantung kebutuhan. Mungkin sebagian dari Anda mengira jika saklar hanya ditemui pada saklar lampu saja. Sebenarnya jenisnya lebih banyak lagi. Yuk kita ketahui dulu beberapa jenis saklar berdasarkan cara pengoperasiannya dan konstruksinya :

Jenis-jenis Saklar

1. Toggle switch

Saklar ini terdiri dari tuas mekanik yang dapat diubah posisinya. Tuas tersebut dapat ditekan ke dua arah atau lebih, untuk mengubah posisi dan fungsinya. Toggle switch juga kerap digunakan sebagai saklar pada lampu.

Toggle switch tidak hanya berfungsi sebagai saklar, namun bisa juga bekerja sebagai tombol, yaitu jika tuas dilepas, maka tuas akan kembali ke posisi normal. Karena toggle switch telah dilengkapi pegas atau per untuk mengembalikan posisi tuasnya.

2. Selector switch

Berbeda dengan toggle switch yang memiliki tuas, pada selector switch, merupakan saklar yang kontaknya bisa diputar. Dengan saklar ini, kita dapat memilih dua atau lebih posisi pada kontak. Biasanya digunakan pada kipas angin. Karena biasanya kita bisa memilih kecepatan kipas angin sesuai kebutuhan.

3. Push button

Push button atau tombol tekan merupakan saklar yang dapat bekerja dengan cara menekan tombol. Push button ini merupakan saklar yang bekerja secara singkat, artinya saklar ini akan kembali ke posisi normal ketika tidak ditekan atau dilepaskan. Saklar ini akan bekerja selama ditekan dengan menggunakan jari, namun jika kita melepasnya, maka saklar akan kembali ke posisi normal. Biasanya terdapat pada bel rumah dan lainnya.

4. Limit switch

Sesuai dengan namanya, limit switch berarti saklar terbatas yang bekerja untuk membatasi gerak suatu mesin berbasis listrik. Mesin yang sedang bekerja, akan berhenti ketika mesin menekan tuas limit switch. Bisa dibilang, saklar ini berfungsi untuk mencegah terjadinya tabrakan atau benturan.

Contohnya pada sebuah lift. Lift akan berhenti secara otomatis karena sistem kendalinya dimatikan oleh limit switch ini. Bayangkan saja jika tidak ada saklar limit switch, maka lift tidak akan berhenti bergerak sebelum membentur lantai dasar atau atap.

5. Joystick switch

Saklar ini biasa digunakan pada alat yang membutuhkan pengendali arah gerak, seperti eskavator, remote control dan lain sebagainya. Joystick switch terdiri dari sebuah tuas yang dapat diputar secara bebas ke segala arah.

6. Foot switch

Saklar injak yang berfungsi untuk mematikan dan menghidupkan alat listrik secara otomatis dengan bantuan kaki. Saklar injak atau saklar kaki berfungsi apabila kita menginjak saklar dengan menggunakan kaki. Saklar injak ini telah dilengkapi dengan sistem yang melindungi kita dari tersengat listrik, sehingga keamanannya tidak perlu diragukan lagi.

Dapatkan Foot Switch Berkualitas Hanya di Schneider Electric

Anda mungkin sudah sedikit paham dengan foot switch. Lalu muncul pertanyaan lain di benak Anda, di manakah mendapatkan produk foot switch berkualitas baik. Meski foot switch sangat mudah kita cari di pasaran, baik dengan membelinya secara langsung ke toko atau membeli secara online, namun terdapat berbagai merek dengan kelebihan dan kekurangannya.

Bagi Anda yang sering berkutat dengan dunia elektronik di kehidupan sehari-hari, mungkin sudah paham betul merek apa yang recommended untuk digunakan dan pastinya tahan lama. Tapi tidak bagi mereka yang awam di dunia elektronik, tentu akan kebingungan untuk memilih merek foot switch yang kualitasnya bagus dan awet.

Berhubung untuk pemakaian jangka panjang dan agar tidak mudah rusak, tentunya kita menginginkan produk elektronik yang berkualitas baik. Karena jika kita membeli produk murahan dan kualitasnya jelek, tentu memiliki risiko yang cukup tinggi dan pastinya kurang terjamin dengan kemanannya. Bisa saja karena produknya tidak bagus, foot switch mudah rusak atau parahnya lagi mudah terbakar.

Berikut adalah beberapa produk foot switch dari Schneider Electric :

Foot Switch Schneider Electric

Foot Switch Schneider Electric

Foot Switch Schneider Electric

Mengapa Harus di Schneider Electric

Keunggulan Schneider Electric

Banyak para ahli elektronik maupun IT yang merekomendasikan Schneider Electric sebagai perusahaan elektronik yang tepat bagi Anda untuk memilih dan membeli beragam kebutuhan listrik, baik untuk diaplikasikan di rumah, kantor, pabrik, hotel maupun bangunan instansi lainnya.

Schneider Electric adalah sebuah perusahaan Eropa yang menyediakan berbagai kebutuhan listrik untuk solusi digital Anda, mulai dari stop kontak USB, rack server, box MCB dan lain sebagainya. 

Schneider Electric juga memadukan teknologi energi terbaik di dunia, otomasi real-time, perangkat lunak dan layanan dalam solusi terintregasi untuk perumahan, gedung, pusat data, infrastruktur dan juga industri. Schneider Electric juga membuat proses dan energi yang aman dan andal, efisiensi dan berkelanjutan, terbuka dan terhubung.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi website Schneider Electric di www.se.com. Demikian informasi mengenai pengertian dan fungsi foot switch dan tempat membeli produknya. Semoga bisa menambah wawasan Anda seputar elektronik dan juga teknologi.

Semoga bermanfaat.

48 komentar untuk "Pengertian dan Fungsi Foot Switch (Saklar Kaki/Injak)"

  1. Wah baru tahu nih, ternyata banyak banget ya jenis switch. Apalagi foot switch ini saya malah belum pernah dengar dan lihat bentuknya. Implementasinya untuk apa ya foot switch ini?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Implementasinya untuk saklar yang digerakkan oleh kaki. Tapi memang agak jarang kita jumpai di rumah, mungkin banyak ditemui di bidang industri, kayak di pabrik

      Hapus
  2. Pertama kali dengar saklar kaki, langsung mikir ini aman atau gak sih. Ternyata aman ya karena sudah dilindungi agar nggak tersengat listrik. Belum pernah liat sih alat elektronik rumah tangga atau mesin yang pakai foot switch. Penasaran pengen cobain langsung ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aman dong, kalo gak aman, gak bakalan dibuat, hehhe... Langsung cobain aja Mba Jasmi

      Hapus
  3. Ternyata banyak banget jenis dan macam saklar ya kak, semua memang dibuat berdasarkan kepraktisan, tinggal konsumen mencari dan butuh yang mana

    BalasHapus
    Balasan
    1. Banyak dong, jadi bisa menambah wawasan ya seputar dunia listrik...

      Hapus
  4. Aku baru tau ada saklas injak ini, selama ini taunya model biasa yang nempel di dinding aja. Schneider Electric keren banget teknologinya menjawab semua kebutuhan listrik di masa kini ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yes saya setuju, semua kebutuhan listrik lengkap berkualitas ada di Schneider Electric...

      Hapus
  5. Di era pandemi ini, beberapa inovasi muncul seperti mengubah switch lift yang awalnya disentuh dengan tangan menjadi dengan kaki...Ternyata memang Foot Switch itu ada dan Schneider Electric menyediakannya ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sebenarnya foot switch ini sudah dari dulu Mba Ainun, cuma mungkin kita jarang melihatnya. Jadi bukan inovasi baru sih

      Hapus
  6. wahh aku baru tahu klo saklar banyak jenisnya..
    tapi aq da tahu dari dulu, klo urusan produk kebutuhan listrik ya pasti schneider juaranya,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul Mba Dee, kalo urusan listrik ya Schneider Electric pastinya...

      Hapus
  7. Ternyata ada nama spesifik untuk setiap switch ya... selama ini bilangnya saklar atau ceklekan aja, haha.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mba Susie, semoga penjelasannya bisa menambah wawasan di dunia elektronik ya...

      Hapus
  8. Saya baru tahu nih banyak sekali jenis-jenis saklar. Selama ini ada beberapa lihat tapi kurang tahu namanya apa.

    Perlengkapan listrik merk Schneider memang jempolan lho. Terkenal bagus produk-produknya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Banyak perusahaan besar yang sudah menggunakan produk dari Schneider Electric, karena memang sudah terbukti berkualitas.

      Hapus
  9. Aku baru tau nih kalau foot switch, tahunya malah kran injak. Bagus juga sih apalagi di masa pandemi jadi gak ada sentuhan tangan ya. Ternyata macam-macam bentuk switch ya, aku cuma tahu beberapa aja.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul Mba Lidya, bentuk dan fungsinya memang beragam. Semoga informasinya bermanfaat ya. Terima kasih sudah berkunjung...

      Hapus
  10. Saat saya masih bekerja di PT Garment
    Saya sering menjumpai model saklar tersebut

    BalasHapus
  11. Jenis sakelar ternyata banyak juga ya, aku baru tahu.

    BalasHapus
  12. Schneider Electric memang terbukti sudah dipakai bertahun-tahun produknya oleh masyarakat Indonesia.
    AKu hanya tahu beberapa saklar aja, tenryata banyak juga jenisnya ya.

    BalasHapus
  13. Baru nyadar ternyata banyak jenis saklar ya... Padahal kebanyakan udah pernah lihat dan pake malah. Tapi utk foot switch baru kali ini denger dan belom pernah liat, hehe... Kalo utk di rumah jarang kali ya yg pake foot switch...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Banyak dong. Biasanya sih foot switch itu di industri dan pabrik gitu deh...

      Hapus
  14. di tempat kerja saya beberapa mesin sudah menggunakan foot switch ini dan memang sesuai fungsinya sih dibutuhkan ketika mesin gerak dan kaki bisa mengatur nyala tidaknya mesin.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah ini, rupanya sudah banyak juga yang menggunakan foot switch yaa....

      Hapus
  15. Wah, aku baru tahu nih, kalau ada jenis foot switch sebagai sistem pengamanan. Eh tapi aku bbrp kali takjub sih dg saklar sistem pengamanan, ada juga saklar yang musti ditekan 2 jari tangan kanan kiri, buat memastikan tidak ada tangan yang terluka.

    BalasHapus
  16. Toggle switch dan Botton switch saya sering pakai kak klo buat saklar listrik.
    Aman dan nyaman kok, tpi hati" klo mau masang utamakan jangan dekat air atau tangan nya basah.

    BalasHapus
  17. Foot switch ini, seperti yang ada di mesin jahit itu atau beda sih mas?

    Mahal juga ya ternyata. Tapi kalau bener-bener digunakan sesuai fungsinya, pasti harga segitu setara dengan manfaat yang didapat

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bisa juga Mas.. Kalo sebanding dengan kualitasnya, ya worth it lah, apalagi ini produk Schneider Electric. Kan untuk pemakaian jangka panjang, jadi sebaiknya beli yang berkualitas baik...

      Hapus
  18. Lucu sekali ini ya saklar injak ini. Bagus kalau banyak fasilitas publik yang memanfaatkan saklar injak di masa pandemi begini. Otomatis bisa mengurangi tangan bersentuhan dengan benda yang juga disentuh banyak orang lain. Coba bisa dipasang buat lift di mall gitu ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul Mba Mon, kalo bisa ya seterusnya ditambahin foot switch di tempat umum, biar tangannya gak kotor, hehehe...

      Hapus
  19. Saya baru tahu loh, ternyata sakelar itu banyak macamnya... Baru tahu juga ada foot switch, hehehe...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah jadi tau dong sekarang. Semoga bermanfaat ya...

      Hapus
  20. Di sekitarku sudah mulai ada foot switch sejak pandemi ini. Biasanya buat lampu atau fasilitas elektronik yang dipakek bareng-bareng. Tujuannya buat mengurangi penyebaran corona aja karena masih baru juga.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah inovatif sekali ya, di saat pandemi, foot switch lagi naik daun dong, hehehe

      Hapus
  21. Kalau lihat gambarnya sepertinya foot switch itu yang sering ada di mesin jahit.

    BalasHapus
  22. Asik dijelaskan pengertian dan fungsi saklar disini.
    Tapii, meskipun begitu aku tetap ngga berani utak-atik yang namanya listrik ..., masalahnya aku pernah ngalami ngerasain kena tekanan setrum listrik meskipun ngga sampai terluka.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pasti trauma lah kalo kesetrum listrik, meski tegangan kecil banget...

      Hapus
  23. Kemaren di Bandara Soetta tombol ut buka lift jg dah pake pedal kaki. Sempat bingung

    BalasHapus
    Balasan
    1. Lama-lama teknologi foot switch bakalan viral ditempatkan di berbagai fasilitas umum, apalagi saat pangemi seperti ini

      Hapus
  24. bermanfaat nih infonya, saya baru denger tentang Foot Switch, ternyata selain ini ada banyak lagi jenis lainnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jenis dan modelnya disesuaikan dengan kebutuhan sih Mas, makanya dibuat dengan banyak model. Terima kasih sudah berkunjung ke blog yaa

      Hapus