Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengatasi Memori Internal Pada Sony Xperia C

Penampakan Memori Internal yang hanya 1GB - Blog Mas Hendra

Problem yang paling sering saya hadapi ketika menggunakan Sony Xperia C adalah memori internal yang sangat-sangat terbatas. Memori internal yang tertulis adalah sebesar 4GB, namun ketika digunakan untuk user hanya sebesar 1GB. Dapat apa dengan memori sebesar 1GB??. Ibaratnya membeli tempe satu kilo tapi dikasih plastik ukuran seperempat. Disitu kadang saya merasa sedih.




Sudah kadung membeli, mau nggak mau saya hanya benar-benar meng-install aplikasi yang memang benar-benar saya butuhkan, semisal Facebook, Instagram, Path, Dropbox, Bloggeroid dan lain sebagainya. Terlepas dari itu semua, secara keseluruhan kualitas hape Sony Xperia C (build quality) terbilang cukup tangguh. Coba saja baca artikel saya : Evaluasi Setahun Sony Xperia C.
Penampakan Sisa Memori - Blog Mas Hendra

Lama kelamaan memori internalnya bisa habis loh

Okay, melalui artikel singkat, jelas dan padat, sepadat "perangkat" Duo Srigala ini, saya mau berbagi pengalaman bagaimana mengakali dan mengatasi memori internal yang sangat minim pada Sony Xperia C (dan pada smartphone Android lainnya) :

1. Install aplikasi Clean Master

Aplikasi ini mirip Jongos, kerjaannya cuma bersih-bersih 'rumah Android' tapi nggak digajih. Fungsinya cuma membersihkan sisa-sisa memory yang berserakan untuk meningkatkan kinerja smartphone Android. 

Dengan menginstall aplikasi ini, sedikit banyak akan membantu memberikan space yang lumayan lega pada smartphone Android yang minim memori internalnya.

2. Install aplikasi yang sangat dibutuhkan saja

Dari sekian banyak aplikasi Android yang beredar di Play Store, Anda cukup menginstall aplikasi yang benar-benar dibutuhkan saja. Jangan coba-coba menginstall banyak aplikasi yang nggak perlu, kalo masih maksa juga, dijamin memori internal bisa langsung penuh. 

Baca juga artikel : Daftar Aplikasi Android yang Bagus.

3. Hapus aplikasi lain, lalu 'bersihkan' dengan Clean Master

Kalo Anda masih mau meng-install aplikasi lagi, 'bersihkan' hape Android dulu dengan menggunakan aplikasi Clean Master, lalu cobalah untuk meng-install aplikasi baru. Kalo masih nggak bisa juga, yah terpaksa harus menghapus salah satu aplikasi yang lain pada smartphone Anda.

4. Sisakan sedikit ruang

Sisakan sedikit ruang pada memori internal smartphone Android Anda, yah sekitar 10% cukuplah. Gunanya untuk menghindari aplikasi yang ter-update secara otomatis yang justru akan membuat memori internal smartphone Android Anda semakin penuh sesak.

5. Pasang memory card

Jangan lupa untuk memasang kartu memori eksternal di smartphone Android Anda. Simpan semua hasil foto, video, musik dan file-file lainnya ke dalam memori eksternal. Hindari menyimpan hasil foto, video musik dan file-file lainnya ke dalam memori internal. Ada juga beberapa tipe smartphone Android yang memiliki fitur mampu untuk memindahkan aplikasi ke dalam memori eksternal.

6. Matikan fungsi auto update

Buka Play Store, masuk ke My Apps, lalu non-aktifkan fungsi auto update. Dengan cara seperti ini, dijamin semua aplikasi pada smartphone Android Anda nggak akan ter-update dengan sendirinya, dan hasilnya, memori internal Anda akan tetap aman.
Penampakan My App - Blog Mas Hendra
Di Play Store, klik Aplikasi Saya



Penampakan Fungsi Auto Update - Blog Mas Hendra
Jangan lupa matikan fungsi auto update melalui Play Store


7. Perhatikan update aplikasi

Jangan meng-update semua aplikasi pada smartphone Android Anda. Pilih saja aplikasi yang memang benar-benar dirasa perlu untuk di-update. Dengan cara seperti ini, Anda pun dapat mengontrol aplikasi-aplikasi yang sekiranya memang perlu untuk di-update. Dan hasilnya memori internal smartphone Anda akan tetap aman.

Semoga tips mengatasi memori internal pada Sony Xperia C diatas dapat membantu teman-teman yang sering mengalami kendala memori internal pada smartphone Android Anda. Tips ini juga bisa diterapkan pada smartphone Android lainnya yang memang mengalami miskin memori internal.

Semoga bermanfaat.

Baca juga artikel lainnya :

Orang-Orang Ini Mendadak Ngetop di Sosial Media
Korelasi Antara Iklan Rokok dan Remaja

Posting Komentar untuk "Mengatasi Memori Internal Pada Sony Xperia C"