Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Suka Kepoin Akun Instagram Orang Lain? Ssst, Nanti Bisa Ketauan Loh!


Apa kabar pengunjung setia Blog Mas Hendra. Kali ini saya mau sharing artikel yang berhubungan dengan salah satu sosial media yang sudah tidak asing lagi, yakni Instagram. Sosmed yang satu ini memang sedang digandrungi dan dimiliki oleh masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari masyarakat biasa, anak sekolahan, blogger, vlogger, pengusaha, artis bahkan hingga pejabat. Tentu saja dengan tujuan yang kompleks.


Dan saya yakin kalian pun yang lagi baca blog ini juga punya akun instagram kan? Memang Instagram selalu saja menyajikan konten yang beragam, mulai dari yang unik, fakta menarik, lucu bahkan menyeramkan. Semuanya menyatu menjadi satu berupa sajian foto maupun video di-share secara apik.

Nah, saya mau tanya nih, pernah gak sih kalian kepoin akun Instagram orang lain? Atau mungkin hobi stalking akun mantan, hehehe.... 

Menurut info yang saya peroleh dari detik.com, bahwa saat ini Instagram lagi menguji coba fitur terbarunya guys, namanya PROFILE VISIT, yang artinya pengguna bisa melihat berapa jumlah akun yang telah mengunjungi halaman profilnya. Hmmmm, kalau kalian sering stalkingin akun seseorang, maka ia juga akan mengetahui bahwa kalian sering mengunjunginya.

Info ini diketahui dari cuitan di akun Twitter-nya Om Matt Navarra (@mattnavarra). Siapa sih doi? Ia merupakan Director of Social Media for @Thenextweb (websitenya medium.com). Ia mengambil gambar screen shot tampilan profil Instagram-nya dan memperlihatkan bagaimana tampilan fitur PROFILE VISIT itu seperti apa.


Ia menuliskan, "Instagram sekarang menunjukkan kunjungan profil dalam 7 hari terakhir (untuk beberapa pengguna)," tulis Navarra di akun pribadinya. 

Kalau boleh saya bilang, fitur ini mirip dengan Instagram Stories, bedanya, kalau di Stories, setelah kalian memposting foto atau video, pengguna bisa melihat jumlah serta mengetahui akun siapa aja yang sudah melihat, baik itu akun teman kalian yang sudah follow atau pun yang bukan teman.

Yang membedakan adalah, di PROFILE VISIT, pengguna hanya tau jumlahnya saja, tanpa mengetahui nama-nama akun yang sudah mengunjunginya.

Ada beberapa yang merespons cuitan Om Navarra ini. Salah satunya ada yang mengatakan kalau fitur tersebut hanya ditujukan untuk akun bisnis atau perusahaan yang memang membutuhkan data berupa angka kunjungan.

"Ini adalah pembaruan terkini untuk "profil bisnis saja", tampilan profil sebelumnya dapat dilihat melalui insight tool. Mereka hanya menampilkannya dengan cara yang berbeda,"tulis salah satu komentar netizen di Twitter.

Penasaran bagaimana kelanjutan fitur Instagram ini?? Yuk kita lihat saja, apakah ada kelanjutannya atau tidak. Baca juga artikel : 11 Koleksi Komik Gokil di Instagram. Pencinta Komik Wajib Follow!

Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Suka Kepoin Akun Instagram Orang Lain? Ssst, Nanti Bisa Ketauan Loh!"