Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Asus X550IK. Laptop Gaming Zaman Now Bertenaga AMD Generasi Terbaru

Laptop Asus X550IK - Blog Mas Hendra
Saya masih ingat betul, sekitar tahun 1989 silam, saya masih duduk di bangku kelas 2 Sekolah Dasar. Saat itu, saya pertama kali berkenalan dengan yang namanya konsol permainan dari Nintendo. Saat itu masih sangat jarang yang memiliki Nintendo, karena memang harganya masih mahal. Tapi salah satu teman sekaligus tetangga saya sudah punya konsol besutan Nintendo tersebut. Berhubung jarak rumah yang berdekatan, saya jadi sering silaturahmi (baca : main game) ke rumahnya.

Selain menikmati permainan Nintendo, saya kecil juga sangat suka bermain dingdong, bahkan sampai rela berjalan jauh ke tempat penyewaan dindong. Anak tahun 80-90an pasti tau apa itu dingdong. Dingdong merupakan mesin permainan yang menggunakan koin. Permainan ini tidak hanya digemari oleh anak-anak saja, melainkan banyak juga orang dewasa yang menyukainya. Permainan dingdong sempat populer di era 90an, bahkan hingga kini masih mampu bertahan, hanya saja jenis mesin dan permainannya lebih modern mengikuti perkembangan zaman.

Yup! Melalui kedua jenis konsol tersebut, jujur saja, saya mulai kecanduan bermain game. Kegemaran bermain game ini terus berlanjut, bahkan hingga saya menginjak usia dewasa. Guna menyalurkan hobi bermain game, saya pun pernah membeli PS1, PS2 dan XBox pertama, namun semuanya sudah rusak seiring berjalannya waktu.

Saya dan Asus - Blog Mas Hendra

Perkembangan teknologi terus melesat. Hingga muncul sebuah teknologi modern yang bernama laptop. Kehadiran laptop membuat sebagian orang mulai meninggalkan beberapa jenis konsol permainan lawas. Hal ini bukan tanpa alasan, karena laptop dinilai lebih multifungsi. Selain digunakan untuk menunjang aktivitas sehari-hari, laptop juga bisa digunakan untuk bermain game.

Alasan ini pula yang memutuskan saya untuk meninggalkan konsol-konsol tersebut dan beralih menggunakan laptop untuk bermain game. Para produsen game pun telah mengeluarkan permainan dalam versi PC maupun laptop. Sebut saja wining eleven (sepak bola) dan GTA (Grand Theft Auto), (keduanya merupakan game favorit saya) kini dapat dimainkan melalui PC maupun laptop.

Kini muncul pertanyaan, laptop seperti apa yang mampu memenuhi ekspektasi para gamer untuk menjajal permainan high end tersebut? Sebut saja, GTA V, salah satu game dengan grafik permainan yang sangat baik dan hampir sempurna, maka dibutuhkan laptop dengan spesifikasi yang tangguh bukan?!

Apakah ada laptop tangguh khusus untuk para gamer? Jawabannya ada dong! Nih kenalin guys, Asus X550IK. Bukan hanya tangguh untuk bermain game saja, laptop ini juga tangguh untuk multimedia dan bekerja. Kenapa saya rekomendasikan Asus sebagai referensi? Jadi gini guys :

Menurut laporan dari IDC, brand ASUS ini bisnisnya terus tumbuh meski sejak akhir 2013 telah menempati posisi pertama. Posisinya sangat kuat dengan pangsa pasar sebesar 51,7%. Bahkan di tahun 2017 ini, Asus meraih TOP Brand Award untuk kategori bisnis laptop, sedangkan untuk sektor industri smartphone, Asus meraih posisi 4 besar. Hal ini membuat Asus memimpin pasar dan menjadi brand laptop no. 1 di Asia Tenggara serta meraih market share tertinggi untuk Asia Tenggara (Singapura, Malaysia, Thailand, Indonesia, Vietnam dan Filipina).

Asus juga merupakan TOP 2 produsen laptop konsumen dunia dan penghasil motherboard terbaik. Asus mendesain dan memproduksi berbagai jenis produk IT untuk memenuhi segala kebutuhan sehari-hari, mulai dari laptop, tablet, PC desktop, server, perangkat jaringan dan smartphone.

Setelah Asus sukses dengan seri X550IU yang ditenagai grafis AMD Polaris, pabrikan asal Taiwan ini kembali menghadirkan laptop gaming zaman now yang ditenagai AMD FX-9830P dan Radeon RX 560 yang lebih powerful.

Setidaknya ada 8 alasan mengapa saya memilih dan merekomendasikan laptop Asus X550IK sebagai THE BEST GAMING LAPTOP zaman now.


8 Alasan Memilih Laptop Asus 550IK - Blog Mas Hendra


💛 8 ALASAN MEMILIH LAPTOP ASUS X550IK 💛

1. PERFORMA TANGGUH DIDUKUNG PROCESSOR AMD GENERASI TERBARU


Spesifikasi Tangguh dan Mumpuni Untuk Bermain Game - Blog Mas Hendra
Hal pertama kali yang saya perhatikan ketika ingin membeli perangkat laptop adalah processor serta performanya. Nah di laptop Asus X550IK ini kalian akan merasakan pengalaman bermain game yang luar biasa, karena sudah didukung dengan processor dari AMD 7th gen APU (Accelerated Processing Unit) tertinggi FX-9830P. Processor besutan AMD ini merupakan processor generasi ke-7 yang diklaim lebih cepat 56% dari generasi sebelumnya. Jika dibandingkan dengan processor besutan Intel tercepat saat ini Core i7, AMD diklaim lebih cepat 53% pada sektor grafis dan juga 51% pada sektor performa komputasi sehingga sangat mumpuni dalam hal performance dan multitasking.



Adapun untuk chip high-end FX-9380P menghadirkan kecepatan 3GHz clock speed hingga maksimal 3,7GHz clock speed. Selain itu, untuk mendukung kinerjanya sudah didukung dengan RAM berkapasitas 8GB, bahkan menariknya lagi, dapat diupgrade sesuai kebutuhan hingga 16GB. RAM yang diusung laptop keren ini adalah jenis DDR4 2133MHz yang mampu menghadirkan performa jauh lebih baik serta konsumsi daya yang lebih efisien. Untuk urusan penyimpanannya sebesar 1000GB (1TB). Amazing!!



Selain itu terdapat fitur Freesync yang digunakan untuk meniadakan tearing, Stuttering dan lag, yang mungkin saja terjadi ketika bermain game, akibat tingkat refresh rate yang tidak seirama antara layar dan GPU.



Lalu ada juga fitur AMD Advance Power Management (APM) yang berfungsi untuk mengatur kerja processor sesuai dengan kebutuhan, sehingga mampu menyelesaikan tugas-tugas dengan efisiensi daya yang tinggi dan daya tahan yang lebih lama.


Kelebihan Processor AMD

💗 Harganya Lebih Terjangkau
Laptop yang didukung processor besutan AMD memiliki harga yang lebih terjangkau, sehingga cocok bagi kalian seorang gamer dengan budget terbatas. Meski begitu, performanya tidak boleh dipandang sebelah mata, karena AMD sudah terbukti memiliki performa yang tangguh. 

💗 Grafis Lebih Unggul
Satu keuntungan lagi bagi para gamer. Selain harga yang lebih terjangkau, processor AMD memiliki keunggulan dari segi grafis, sehingga sangat cocok digunakan untuk bermain game, karena memiliki tampilan yang jauh lebih baik.

💗 Mampu Mendeteksi Malware
Keunggulan lainnya adalah mampu mendeteksi malware. Fitur pendeteksi virus/malware ini diciptakan oleh pembuat processor AMD. Fitur yang diberi nama Enchanced Virus Protection (EVP) ini bekerja dengan cara mengecek apakah terdapat  virus pada program yang akan dijalankan.

💗 Lebih Baik Dalam Menangani Aplikasi Berbasis 64 Bit
Seiring perkembangan teknologi, maka mengakibatkan banyak aplikasi maupun game yang dibuat berbasis 64 bit. AMD memanfaatkan peluang ini dengan membuat processor yang lebih optimal dalam menangani aplikasi maupun game yang berbasis 6 bit. 



2. DUKUNGAN GRAFIS YANG LEBIH BAIK



Didukung Grafis yang Jauh Lebih Baik - Blog Mas Hendra
Agar menghasilkan performa tampilan yang jauh lebih baik, Asus X550IK sudah didukung dengan grafis Polaris AMD Radeon RX 560 yang mempunyai VRAM berbasis GDDR5 sebesar 4GB. AMD Radeon RX 560 terbukti memiliki performa yang lebih baik 31,6% dibanding dengan pendahulunya. GPU (Graphic Processing Unit) ini sudah didukung dengan Graphic Core Next generasi keempat dengan 14 buah compute unit serta 1024 stream processor.



GPU ini memiliki peningkatan sekitar 6% pada clock speed VGA 1.175MHz dan TurboBoost menjadi 1.275MHz. Dengan speed sebesar ini, laptop ini mampu memproses hingga 2,6 Tera Floating-Point Operations per detik. Dengan dukungan grafis sebaik ini, tentu saja saya akan merasa nyaman untuk bermain game, karena tampilannya kece badai loh.



Tidak hanya itu saja, melalui fitur yang disediakan AMD, seperti Multi-Threaded Command Buffers, Async Shaders dan Explicit Multiadapter, laptop Asus X550IK sudah dilengkapi dengan fitur low-overhead API DirectX12 yang memanfaatkan multi-core CPU lebih baik lagi untuk mendongkrak performa chip grafis AMD.



3. DESAIN MINIMALIS DAN ELEGAN



Desain Minimalis dan Elegan - Blog Mas Hendra
Alasan yang ketiga adalah didukung dengan desain yang klasik dan elegan, cocok untuk penggunaan harian, multitasking sekaligus hiburan. Rasakan kenyamanan dalam mengetik karena berbalut pola yang khas, seperti finishing spun-circle dan area palmrest sehingga sangat nyaman untuk digunakan sebagai perangkat komputasi sehari-hari. 



Laptop ramping ini memiliki bentang layar seluas 15,6 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080. Rasakan kenyamanan tampilan, baik ketika menonton video maupun bermain game di laptop ini, karena sudah didukung teknologi bernama HEVC, yang memungkinkan para pengguna menikmati pengalaman multimedia terbaru dengan resolusi video mencapai Ultra HD 4K secara lancar.



Laptop Asus X550IK ini hanya memiliki berat 2,45kg, sehingga ini mudah untuk dibawa kemana-mana. Sangat dinamis, kapanpun dan di manapun.



4. DIDUKUNG TEKNOLOGI ICE COOL



Dukungan Teknologi Ice Cool - Blog Mas Hendra
Namanya bermain game, parti membuat kita lupa waktu, tanpa mempedulikan resiko yang kita hadapi, salah satunya adalah mesin laptop yang panas. Tapi tunggu dulu, kalian tidak perlu khawatir laptop kalian cepat panas ketika bermain game, karena laptop Asus X550IK sudah didukung dengan teknologi IceCool, sehingga tidak akan mengganggu aktivitas kalian dalam bermain game.



Fitur IceCool ini akan membuat laptop tetap terasa dingin, bahkan pada area dimana kita selalu meletakkan telapak tangan ketika mengetik, atau kawasan palm rest kita akan tetap dingin. 


Keunggulan Fitur IceCool Pada Laptop

💗 Mencegah Panas Pada Komponen Laptop 💗
Fitur IceCool akan membantu mesin laptop dalam keadaan tetap dingin, karena menggunakan layout internal khusus dengan meletakkan komponen CPU dan GPU yang menghasilkan panas di bagian bawah, sehingga jauh dari pengguna. Fitur yang diperkenalkan Asus ini menggabungkan pipa dan ventilassi IceCool sehingga laptop lebih dingin saat digunakan.

💗 Palm Rest Terasa Dingin 💗
Fitur IceCool akan membuat area palm rest atau telapak tangan akan terasa tetap dingin ketika laptop digunakan, apalagi dalam jangka waktu yang lama, seperti bermain game. Tentu saja fitur ini akan membuat nyaman para gamer ketika bermain game di laptop Asus X550IK.

💗 Membuat Laptop Jadi Lebih Awet 💗
Salah satu penyebab laptop cepat rusak adalah komponen yang cepat panas. Maka dengan fitur IceCool ini, diharapakn komponen laptop akan tetap dingin, sehingga membuat komponen laptop menjadi lebih awet dan tahan lebih lama.



5. HADIR DENGAN FITUR SMART GESTURE


Dukungan Smart Gesture - Blog Mas Hendra
This is what i call incredible touch. Amazing. Laptop Asus X550IK hadir dengan touchpad yang lega dan dilengkapi dengan input multi-touch serta memiliki tingkat responsif yang sangat baik, sehingga kita akan mendapatkan pengalaman yang berbeda ketika memainkan touchpad di laptop Asus X550IK. Tidak hanya itu saja, laptop ini juga sudah dilengkapi fitur Asus Smart Gesture, sehingga kita dapat berkreasi di touchpad, layaknya berkreasi di layar smartphone.

Dengan memanfaatkan fitur keren ini, saya bisa mengetik dengan lebih nyaman dan pastinya lebih mudah. 😁


👉 Zoom In/Zoom Out

Zoom Processing - Blog Mas Hendra
Kalian bebas berkreasi dengan touchpad Asus X550IK dengan memanfaatkan fitur smart gesture. Untuk melakukan proses zoom, baik zoom in maupun out, cukup lakukan gerakan mencubit pada touchpad, mirip pada layar smartphone, maka response di monitor pun akan mengikuti. Berhubung touchpadnya memiliki tingkat responsif yang sangat baik, maka kalian hanya perlu melakukan gerakan mencubit touchpad dengan sangat halus.


👉 Page Scrolling

Scrolling Processing - Blog Mas Hendra
Page scrolling atau menggulung layar dapat dieksekusi dengan cukup baik di touchpad Asus X550IK. Kalian dapat menggulung setiap halaman maupun berpindah antar halaman dengan sangat mudah dan praktis. Cukup hanya dengan meletakkan kedua jari pada touchpad, dan menariknya dengan perlahan.


👉 Rotate

Rotate Processing - Blog Mas Hendra
Bagaimana cara memutar suatu gambar di layar Asus X550IK? Caranya sangat mudah, berkat fitur smart gesture, kini semuanya serba mungkin. Kalian dapat memutar gambar di laptop ini hanya dengan menggunakan sedikit sentuhan kedua jari, maka secara perlahan gambar pun akan memutar.


👉 Blocking

Blocking - Blog Mas Hendra
Ingin melakukan block sebuah kata atau kalimat? Kini berkat fitur smart gesture, kalian dapat melakukannya dengan sangat mudah. Cukup lakukan gerakan mencubit pada kata atau kalimat yang ingin diblock. Hanya dengan sedikit sentuhan pada touchpad saja, maka secara perlahan kata atau kalimat tersebut akan terblock dengan baik.


6. DIDUKUNG TEKNOLOGI ASUS SONICMASTER

Teknologi Asus SonicMaster - Blog Mas Hendra
Untuk mendapatkan pengalaman bermain game yang lebih seru, Asus X550IK sudah didukung dengan kualitas suara yang dahsyat, perpaduan bass dan treble yang sangat baik, sehingga menghasilkan suara yang pas di telinga. Mengapa demikian? Karena Asus X550IK sudah didukung fitur Asus SonicMaster.

Sonicmaster merupakan teknologi bawaan Asus yang mampu memanjakan indera pendengaran kita. Kita akan dibawa untuk menikmati suara yang jernih, jelas, halus ketika melakukan aktivitas di Asus X550IK, seperti menonton film, mendengarkan musik hingga bermain game.


ASUS SonicMaster - Blog Mas Hendra
Keunggulan Teknologi SonicMaster

👉 Crystal Clear Sound

Fitur ini memungkinkan laptop untuk menghasilkan suara yang jauh lebih jernih, bahkan sejernih kristal.

👉 Powerful Volume

Keunggulan selanjutnya adalah perpaduan antara output tinggi dengan distorsi amplifier rendah membuat output suara yang dihasilkan akan terdengar jauh lebih nyaman, bahkan dengan volume yang keras sekalipun, tanpa khawatir speaker laptop akan jebol.

👉 Distinct Vocals

Suara yang dihasilkan oleh Asus X550IK ini akan terdengar benar-benar hidup karena mampu mengurangi atau me-reduce tingkat kebisingan suara, komunikasi, dialog, film, musik maupun game.

👉 Wider Range

Dengan teknologi Asus Sonicmaster, suara yang dihasilkan terdengar lebih halus, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan, karena mampu mengurangi tingkat kebisingan atau distorsi.

👉 Deeper and Richer Bass

Ruang speaker yang besar dan subwoofer eksternal yang profesional mampu menghasilkan suara bass yang lebih mendalam dan lebih kaya, sehingga dentuman bass-nya akan terasa lebih tegas.

7. DIDUKUNG TEKNOLOGI SUPER HYBRID ENGINE II


Teknologi Super Hybrid Engine II - Blog Mas Hendra
Fungsi laptop tidak hanya sebatas untuk hiburan saja, tapi sisi produktivitas juga perlu diperhatikan. Nah di Asus X550IK, kalian akan mendapatkan keduanya dalam satu perangkat. Karena sudah dibekali dengan performa serta fitur-fitur canggih, seperti Port USB 3.0 yang terbukti mampu melakukan transfer data 10 kali lebih cepat. Hari gini masih lemot aja, nggak banget deh!!

Teknologi Asus Super Hybrid Engine II terbukti mampu menyelaraskan kinerja laptop Asus X550IK seperti smartphone yang sangat responsif, seperti kemampuannya dalam resume instan HANYA 2 DETIK dari posisi standby yang lama,
sehingga kalian bisa langsung beraktivitas seperti biasa di depan laptop. Selain itu, teknologi ini juga mampu mengoptimalkan masa pakai baterai dengan berbagai mode daya yang sesuai dengan tugas yang ada.

Dengan fungsionalitas instan yang diaktifkan, lapop Asus X550IK dapat bertahan dalam mode standy selama 2 minggu. LUAR BIASA!! Kalian juga tidak perlu khawatir akan kehilangan data ketika dalam mode standby, karena secara otomatis data akan tersimpan ketika kondisi baterai menurun hingga 5%. File dan data disimpan dengan aman di memori, hingga kalian kembali menggunakan laptop.


Keunggulan Teknologi Asus Super Hybrid Engine


1. Mampu menghadirkan daya tahan baterai yang tahan lebih lama.
2. Mampu mengatur keseimbangan antara kinerja dan daya tahan baterai.
3. Asus Instant On, kemampuan laptop langsung menyala dalam hitungan 2 detik.
4. Meningkatkan kinerja laptop lebih baik.


8. ASUS WEBSTORAGE 32GB DUA TAHUN

ASUS WebStorage 32GB Untuk 2 Tahun - Blog Mas Hendra
Asus WebStorage memastikan kalian untuk mendapatkan akses ke data dan file kalian pada perangkat yang memiliki koneksi internet. Dengan Asus WebStorage, file kalian akan secara otomatis diperbarui dan disinkronkan di berbagai perangkat. Kalian juga dapat berbagi foto maupun video dengan teman dan keluarga serta berbagi musik dan film ke perangkat kalian. Asus X550IK hadir dengan 2 tahun 32GB Asus WebStorage GRATIS!! Dengan kapasistas sebesar itu, tentu saja kalian memiliki banyak space untuk berbagi file bukan??


💗 HADIR DENGAN SISTEM OPERASI WINDOWS 10 💗

Tidak hanya itu saja, Asus X550IK juga sudah dibekali dengan sistem operasi Windows terbaru, yakni Windows 10. Pengoperasiannya juga dinilai jauh lebih baik dibanding pendahulunya dan merupakan versi terbaik yang pernah dikeluarkan oleh Microsoft. Windows 10 juga sudah banyak digunakan pada perangkat tablet dan juga smartphone. 

Berikut adalah keunggulan sistem operasi Windows 10 :

1. Cortana
Cortana merupakan asisten digital canggih besutan antara SIRI-nya milik Apple dan GOOGLE NOW-nya milik Google. Cortana di Windows 10 mampu menjawab pertanyaan lisan pengguna, mengeset alarm, menyiapkan reminder, hingga meng-update berita yang mungkin terlewat oleh pengguna. 

2. Windows Hello
Fitur ini memungkinkan kalian untuk "melatih" PC agar dapat mengenali pemilik perangkat dan mengizinkannya untuk mengakses laptop.

3. Gaming Lebih Optimal
Dengan DirectX 12, beragam game pun mampu dijalankan dengan frame-rate yang lebih tinggi, termasuk efisiensi di penggunaan CPU untuk gaming. Sehingga kalian memiliki pengalaman bermain game yang lebih mantap di Windows 10, dibanding dengan versi sebelumnya.

4. Fitur Update Otomatis
Yang membedakan dari versi seblumnya adalah, pihak Microsoft telah membuat Windows 10 secara otomatis akan melakukan update jika Microsoft menerbitkan pembaruan. Jadi kalian tidak bisa lagi mematikan update otomatis di Windows.

Tujuannya adalah untuk mengamankan dan memutakhirkan Windows 10. Nantinya Microsoft akan memberikan patch berisi perbaikan sistem keamanan dan tambahan fitur baru pada setiap update-nya.

5. Browser Canggih
Fitur yang tidak kalah menarik adalah sebuah browser yang memungkinkan kalian untuk menulis hingga membuat gambar secara langsung di laman internet. kalian juga bisa mengirimkan hasil modifikasi laman internet tadi ke pengguna lainnya. Fitur ini dikenal dengan nama Microsoft Edge.

6. Desktop Khas Linux dan OS X
Di Windows 10, kalian bisa mengatur tampilan monitor karena Microsoft mengusung model desktop jenis virtual mirip Linux dan OS X. Melalui fitur ini kalian bisa mengatur satu tampilan desktop khusus untuk bekerja, dan lainnya untuk bermain game atau pun hal lainnya. Fitur keren ini sangat berguna bagi kalian yang tidak memiliki banyak monitor.



💗 SPESIFIKASI LAPTOP ASUS X55OIK 💗

Berikut adalah spesifikasi lengkap laptop Asus X550Ik :


Main Spec.
ASUS X550IK
CPU
7th Gen AMD APU FX-9830P, clock speed 3.0GHz – 3.7GHz
Operating System
Windows 10
Memory
8GB DDR4 2133MHz up to 16GB (Dual Channel Support)
Disk Drive
8x DVD Super-Multi
Storage
1.000GB HDD
Display
15,6” Full HD (1920x1080) 16:9 Anti Glare
Graphics
AMD Radeon RX 560 (Polaris 21) Graphics with 4GB GDDR5
Input/Output
1 x Microphone-in/Headphone-out jack, 1 x VGA port/Mini D-sub 15-pin for external monitor, 3 x USB 3.0 port(s), 1 x USB 2.0 port(s), 1 x RJ45 LAN Jack for LAN insert, 1 x HDMI
Camera
VGA Web Camera
Connectivity
Dual-band 802.11 b/g/n or 802.11ac (optional), 10/100/1000/Gigabits Base T, Bluetooth 4.0
Audio
Built-in Speakers And Microphone, SonicMaster Lite Technology, ICE Power support
Dimension
38.0 x 25.1 x 2.92 ~31.7 cm (WxDxH)
Weight
2.45 kg with Battery
Battery
4 Cells 44 Whrs Battery
MSRP
Rp10.299.000
Warranty
2 Tahun Global



💚 PENUTUP 💚

Khusus kalian para gamer maniac, laptop Asus X550IK merupakan pilihan yang sangat tepat, karena dari segi fitur dan performance mampu memenuhi ekspektasi kalian ketika bermain game, termasuk game dengan grafis high-end. Tidak hanya untuk bermain game saja, Asus X550IK pun mampu digunakan sebagai hiburan dan juga untuk menunjang berbagai aktivitas komputasi kalian sehari-hari, sehingga produktivitas kalian akan tetap berjalan dengan sangat baik.

Jadi Asus X550IK tidak hanya khusus untuk para gamer maniac, namun dapat digunakan oleh kalian dengan berbagai profesi guna menunjang aktivitas komputasi, karena :


ASUS AMD - LAPTOP FOR EVERYONE!!

Semoga artikel tentang review Asus X550IK dapat bermanfaat dan bisa dijadikan referensi bagi kalian yang ingin membeli laptop gaming dengan harga terjangkau.



Referensi :

Artikel :
id.asus.com
asus.com
makinrajin.com

Video :
Jagat Review : Review Asus X550IK
Testing Game : Radeon RX 560 Test in 7 Games

Posting Komentar untuk "Asus X550IK. Laptop Gaming Zaman Now Bertenaga AMD Generasi Terbaru"